FOLLOW
  • 1 year ago / INFORMASI LEBIH HUBUNGI WHATSAPP KAMI DI: 0821-4677-4744 (text only)
  • 1 year ago / PROMO PAKET WISATA BALI 3 HARI 2 MALAM MULAI SATU JUTAAN AJA, PROMO HINGGA JUNI 2023
7 Rekomendasi Sate Klatak Terbaik di Jogja

7 Rekomendasi Sate Klatak Terbaik di Jogja

By : Fatimah Ratna Wibawa - Category : RESTAURANT
29
Dec 2021

Siap untuk berlibur ke berbagai destinasi wisata di Indonesia? Yogyakarta mungkin jadi salah satu pilihan yang nggak boleh dilewatkan. Terkenal dengan wisata budayanya, Jogja juga punya segudang tempat wisata menarik lainnya untuk dikunjungi. Nah, yang nggak boleh ketinggalan, kamu harus menjajal ragam kuliner yang ditawarkan di kota pelajar ini.

Belum lengkap rasanya kalau berwisata tanpa berburu kuliner khas daerah yang kamu kunjungi. Apalagi setiap daerah punya ragam kuliner berbeda yang wajib kamu coba. Yogyakarta juga terkenal dengan kuliner-kuliner khasnya yang menggugah selera. Salah satu yang terkenal yakni gudeg.

6 Rekomendasi Tempat Makan Sate Klatak di Yogyakarta, Rasanya Mantap!
Foto: instagram/@mahasiswakulineran

Tapi sebenarnya, nggak cuma gudeg saja yang wajib kamu coba. Jogja juga punya kuliner khas yang nikmatnya tidak perlu ditanya. Ya, apalagi kalau bukan Sate Klatak Jogja. Sate klatak adalah sajian kuliner yang terbuat dari daging kambing dan ditusuk pakai jeruji besi ini selalu diburu oleh wisatawan. 

Penyajian Sate klatak Jogja sendiri berbeda, tidak menggunakan kecap dan bumbu kacang melainkan garam, merica dan bawang juga ditambah dengan kuah. Sate klatak Jogja menyajikan pengalaman makan sate yang berbeda dari biasanya. Nggak heran kalau kudapan yang satu ini selalu diminati wisatawan, terutama pecinta sate kambing nih.

Di Jogja, kamu bisa menemukan banyak restoran atau tempat makan sate klatak yang populer dan enak. Sentra makan sate klatak Jogja bisa kamu temui di daerah Imogiri, Bantul. Tapi, kamu juga bisa menemukan warung sate klatak di berbagai tempat lainnya. Nah, harga sate klatak Jogja ini cukup terjangkau lho.

>> Baca Juga: 13 Rekomendasi Restaurant Halal di Bali

Menu yang ditawarkan setiap restoran juga variatif. Nggak sulit buat menemukan tempat makan sate klatak terbaik di Yogyakarta. Tapi, ada beberapa restoran sate klatak yang recommended untuk kamu coba saat berlibur ke Jogja. Simak rekomendasi sate klatak versi infoliburan.com berikut ini!

Sate Klatak Mak Adi

Warung sate yang berdiri sejak tahun 1995 ini cukup populer dan sering jadi pilihan wisatawan. Nggak heran kalau sate klatak ini selalu ramai pengunjung.  Saking ramainya, setiap hari warung ini menghabiskan 5 sampai 10 ekor kambing. Tempat nya pun dari dulu sampai sekarang masih sama hanya sudah direnovasi. 

Selain sate klatak, menu olahan kambing yang wajib dicoba ada tengkleng, tongseng dan krenyos goreng. Krenyos goreng merupakan hidangan yang paling spesial di sini. Untuk yang ingin menikmati krenyos goreng disarankan untuk pada saat jam makan siang atau sore hari karena cepat sekali habisnya.

Untuk harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau mulai dari Rp 20 ribu sudah bisa menikmati Sate Klatak Mak Adi ini.

Foto: Instagram/@sateklatakmakadi

Alamat: Jl. Imogiri Tim. No.KM 10, Jati, Wonokromo, Kec. Pleret, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55791
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 10.00- 02.00 WIB
Telepon: 0858-6862-2822

Sate Klatak Pak Pong

Siapa sih yang yang nggak kenal sama Sate Klatak Pak Pong? Warung ini sudah cukup legendaris di kalangan pecinta kuliner Jogja. Sejak berdiri di tahun 1960, cita rasa dari sate ini dipertahankan oleh penerusnya tidak heran jika warung ini memiliki banyak pelanggan tetap. Menariknya lagi penyajian dari sate klatak ini disuguhkan dengan kuah gulai.

Selain sate klatak, menu yang harus dicoba di warung ini antara lain gulai, tongseng , tongseng kepala kambing, dan sate biasa yang dibumbui kecap. Dibanderol dengan harga Rp. 24 ribu untuk satu porsi warung yang satu ini wajib banget dicoba. 

Foto: Instagram/@cecekuliner

Alamat: Jl. Sultan Agung No.18, Jejeran II, Wonokromo, Kec. Pleret, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55791
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 09.00-23.30 WIB
Telepon : 0811-2645-251

Sate Klatak Pak Bari

Warung sate yang satu ini cukup fenomenal. Semenjak masuk film AADC 2, warung sate klatak Pak Bari ini menjadi tempat makan yang wajib bagi para wisatawan jogja. Pak Sabari atau yang lebih akrab disapa Pak Bari ini merupakan generasi ketiga yang melanjutkan usaha kuliner sate klatak. Sejak tahun 1992 Pak Bari melanjutkan usaha sate ayahnya yang saat itu berusia 15 tahun.

Untuk satu porsi sate klatak, Pak Bari membandrol harga Rp 20.000 sudah dengan nasi dan kuah gulainya. Dalam satu porsi sate ini terdiri dari 2 tusuk sate klatak yang masing-masing berisi 6 tusuk sate kambing.

Foto : Instagram/info.sate

Alamat: Pasar Wonokromo, Jalan Imogiri Timur No.5, Wonokromo, Pleret, Wonokromo II, Wonokromo, Kec. Pleret, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55791
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 19.00 – 00.00 WIB
Telepon : 0813-2880-0165

Sate Klatak Pak Jede

Untuk Sate Klatak Pak JeDe ini lokasinya di Nologaten, Jogjakarta. Tidak hanya sate klatak, di sini menyediakan tongseng, gulai, bahkan nasi goreng kambing. Untuk harga satu porsi satenya cukup dengan Rp 22.000 saja sudah bisa menikmati sate klatak dengan irisan daging kambing yang lumayan besar.

Foto: Instagram.com/Satepakjede

Alamat : Jl. Nologaten No.46, Nologaten, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 10.00 – 23.30 WIB
Telepon : 0822-4343-4455

Sate Klatak Pak Jeje

Sate klatak Pak Jeje ini lokasinya di dekat terminal jombor. Rasa oriental dari Sate Kambing yang ditusuk menggunakan jeruji sepeda membuat warung sate ini tidak pernah sepi pembeli. 

Seperti warung-warung sate sebelumnya, sate klatak Pak Jeje juga menyediakan beberapa menu olahan kambing yang wajib dicoba. Dengan harga yang terjangkau, antara Rp. 15.000 sampai dengan Rp. 50.000 sudah bisa menikmati rasa Sate Klatak Pak Jeje ini.

Foto : Instagram.com/sateklatakpakjeje_

Alamat : Jl. Magelang – Yogyakarta KM.6,5, Jombor Lor, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 16.00-01.00 WIB
Telepon : 0813-2823-9807

Sate Klatak Mbak Bella

Salah satu yang paling terkenal di Jogja adalah Sate Klatak Mbak Bella. Terletak di Jalan Imogiri Timur, warung sate ini selalu ramai pembeli dan menjadi salah satu destinasi wisata kuliner yang wajib kamu coba.

Setiap hari warung sate ini menghabiskan sekitar 3 ekor kambing untuk hari biasa dan bisa sampai 5 ekor kambing untuk hari libur. Untuk satu porsi sate klatak, terdiri dari lima tusuk sate kambing yang besar tapi tetap empuk. Selain sate kambing, Sate Klatak Mbak Bella juga menyediakan sate sapi. Untuk penyajiannya menggunakan 2 varian kecap yakni kecap pedas dan kecap manis. Harga yang dibandrol juga cukup murah, hanya dengan Rp. 20.000 rupiah sudah bisa menikmati satu porsi sate klatak beserta nasi dan minum.

Foto: Instagram/@inggram

Alamat : Jl. Imogiri Tim. No.96, Dukuh, Imogiri, Kec. Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55782
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 09.00-17.00 WIB

Sate Klatak Pak Pangestu

Salah satu sate klatak yang paling dicari oleh wisatawan jogja adalah Sate Klatak Pak Pangestu. Selain sate klatak, menu yang ditawarkan ada gulai, tongseng, nasi goreng, kicik, dan masih banyak lagi. Harga yang standar seperti warung-warung sate sebelumnya membuat warung sate Pak Pangestu ini ramai pembeli.

Foto : Instagram.com/streetfoodstories

Alamat : Jl. Damai No.10, Tambakan, Sinduharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
Check Lokasinya di Google Maps
Jam Buka : 11.00-20.00 WIB
Telepon : 0852-2711-2102

Nah, di atas adalah  7 rekomendasi sate klatak terbaik di Yogyakarta versi infoliburan.com yang wajib kamu kunjungi selama berlibur di sini. Jangan lupa untuk memasukkan daftar sate klatak ini ke list wisata kuliner kamu ya. Dan pastikan untuk selalu melihat jam buka dari masing-masing warung sate yang akan kamu kunjungi. Selamat liburan~