FOLLOW
  • 1 year ago / INFORMASI LEBIH HUBUNGI WHATSAPP KAMI DI: 0821-4677-4744 (text only)
  • 1 year ago / PROMO PAKET WISATA BALI 3 HARI 2 MALAM MULAI SATU JUTAAN AJA, PROMO HINGGA JUNI 2023
7 Rekomendasi Sate Kambing Muda Tegal Legendaris - Dijamin Empuk dan Tidak Langu

7 Rekomendasi Sate Kambing Muda Tegal Legendaris – Dijamin Empuk dan Tidak Langu

By : Fatimah Ratna Wibawa - Category : RESTAURANT
19
Jan 2022

Apa yang pertama kali muncul di pikiran kamu kalau mendengar kata Tegal? Apakah Warung Tegal atau biasa dikenal sebagai warteg? Atau merek teh terkenal? Dua-duanya gak salah sih, tapi, nggak cuma dua hal ini yang wajib kamu ketahui tentang Tegal. Kamu juga harus kenalan sama berbagai macam kuliner khas Kota Bahari ini.

Banyak sekali kuliner khas yang bisa kamu cicipi ketika kamu berkunjung ke Kota Tegal. Salah satunya adalah sate kambing muda. Sate kambing muda memiliki rasa yang nikmat karena dibuat dengan kambing yang berusia di bawah 5 bulan atau biasa disebut balibul. Namun, tak sedikit juga yang menggunakan kambing berusia dibawah 3 bulan atau batibul.

Foto: Unsplash/Nita Anggraeni Goenawan

Rasa dari sate kambing muda sangat juicy dengan tambahan bumbu kecap, irisan cabai rawit, bawang merah, dan tomat. Banyak pecinta sate yang sangat menyukai sate kambing muda ini.

Nah, infoliburan.com merekomendasikan 7 sate kambing muda di Tegal yang legendaris dengan rasa yang pasti nikmat, empuk dan tidak langu.

>>Baca juga: 7 Rekomendasi Sate Klatak Terbaik di Jogja

Warung Sate Kambing Muda MAMING

Warung sate kambing muda Maming terletak di Jalan Setia Budi Tegal. Warung ini terkenal dengan rasa yang enak dan potongan daging yang besar tapi masih empuk. Sudah berdiri lebih dari 32 tahun, warung sate ini juga menyediakan menu gule yang tidak kalah menggugah selera. Tempat ini sangat cocok untuk makan bersama teman dan keluarga. Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau. Tapi, jika kamu ingin mengunjungi tempat ini jangan hari jumat ya, karena di hari Jumat warung sate ini tutup.

Foto : Instagram.com/@marinadiyanto

Alamat : Jl. Dr. Setia Budi No.41A, Panggung, Kec. Tegal Tim., Kota Tegal, Jawa Tengah 52122
Jam Buka : 10.00 – 21.00 WIB
Telepon : +62283359759
Check lokasinya di Google Maps

Sate Kambing Muda Indra Sari

Keunikan sate Indra Sari adalah direndam susu terlebih dahulu sebelum dibakar. Jadi, akan membuat rasa sate menjadi lebih gurih dan nikmat. Warung sate yang letaknya tidak jauh dari RSUD Kardinah ini memiliki potongan daging yang besar dan empuk sehingga kamu akan puas dengan satenya. Satu sate terdiri dari daging, gajih dan hati kambing.

>>Baca juga: 11 Rekomendasi Pusat Oleh Oleh di Bali

Foto : Instagram.com/@sate_kambing_indrasari_tegal

Alamat : Jl. Sultan Agung No.12, Kejambon, Kec. Tegal Tim., Kota Tegal, Jawa Tengah 52124
Jam Buka : 09.00 – 22.00 WIB
Telepon : +62283358084
Check lokasinya di Google Maps

Sate Kambing Muda Dan Gule Intisari

Sate kambing muda yang satu ini memiliki tekstur yang juicy dan rasa yang lezat. Walaupun tempatnya masuk ke gang, namun banyak pembeli yang tetap setia di warung sate ini. Untuk harga ditawarkan mulai dari 25.000 rupiah per lima tusuk. Disini juga menyediakan gulai kambing dengan harga 30.000 rupiah saja.

Foto : Instagram.com/@markthambas

Alamat : Jl. Kaligung No.1, Panggung, Tegal Timur, Tegal City, Central Java 52121
Jam Buka : 09.00 – 22.00 WIB
Check lokasinya di Google Maps

Sate Kambing Batibul Bang Awi

Sesuai dengan namanya, sate kambing Bang Alwi menggunakan kambing yang usianya di bawah 3 bulan atau biasa disebut batibul. Untuk menu yang disuguhkan lumayan lengkap mulai dari sate biasa, sate tanpa lemak, sate campur ati, dan olahan kambing lainnya. Untuk harga per tusuk kurang lebih 5.000 sampai 10.000 rupiah. Namun, harga tersebut sepadan dengan daging yang empuk, tidak bau prengus dan rasa yang sangat memanjakan lidah. Warung sate ini sangat ramai ketika libur panjang atau libur lebaran.

>> Baca juga: 7 Tips Liburan ke Bali yang Murah, Asyik, dan Aman

Foto : Instagram.com/@reihanaeats

Alamat : Jl. MT. Haryono, Tegalsari, Kec. Tegal Bar., Kota Tegal, Jawa Tengah 52111Jl. Kaligung No.1, Panggung, Tegal Timur, Tegal City, Central Java 52121
Jam Buka : 09.00 – 21.00 WIB
Telepon : +6281228296738
Check lokasinya di Google Maps

Sate Kambing Muda CEMPE LEMU TEGAL

Warung sate kambing muda ini memiliki suasana kekinian yang cocok buat nongkrong lho. Walaupun tempatnya tidak terlalu besar, namun warung ini sangat cocok untuk pertemuan karena bernuansa mirip dengan cafe dan tentunya bebas dari asap. Menu yang ditawarkan sangat beragam mulai dari gule, sop, asem-asem dan yang lainnya. Penyajian dari warung sate yang lokasinya tepat seberang Pasar Pagi ini tidak menggunakan piring sebagai alasnya, melainkan hot plate. Sangat menggugah selera bukan?

>>Baca juga: 13 Rekomendasi Babi Guling Terenak di Bali

Foto : Instagram.com/@satekambingmuda.cempelemu

Alamat : Jl. Ahmad Yani No.84, Mangkukusuman, Kec. Tegal Tim., Kota Tegal, Jawa Tengah 52412
Jam Buka : 09.00 – 22.00 WIB
Telepon : +6287730001010
Check lokasinya di Google Maps 

Sate Kambing Sari Mendo

Tempat makan sate kambing muda yang terkenal selanjutnya adalah Sate Kambing Sari Mendo. Warung sate yang berada di Jalan Teuku Umar ini bisa menghabiskan hingga 12 ekor kambing per hari. Tekstur dari sate kambing yang potongannya besar ini adalah empuk dengan rasa yang sedikit manis sangat pas ketika disajikan bersama irisan bawang merah, tomat, kecap, dan sambal. Selain sate, menu lain seperti gulai dan sopnya juga tak kalah lezat. Untuk kamu yang ingin mampir makan ke Warung Sari Mendo, pastikan untuk datang lebih awal ya, karena warung sate ini selalu ramai pengunjung.

>>Baca juga: 13 Rekomendasi Restaurant Halal di Bali

Foto : Instagram.com/@linda_trisnayani

Alamat : Jl. Teuku Umar, Debong Tengah, Kec. Tegal Selatan, Kota Tegal, Jawa Tengah 52192
Jam Buka : 09.00 – 00.00 WIB
Telepon : +62283343367
Check lokasinya di Google Maps

Sate Kambing Mendo Wendy’s

Sama seperti Warung Sate Cempe Lemu, di Warung Sate Kambing Mendo Wendy’s menyajikan satenya dengan hot plate. Warung sate ini sangat terkenal bahkan banyak artis yang mengunjungi tempat makan ini. Dagingnya yang empuk dengan rasanya yang lezat saat disajikan panas membuat cita rasa kambingnya sangat menggiurkan walaupun tidak dihidangkan dengan bumbu kacang. Untuk satu tusuk sate kambing dibanderol dengan harga kurang lebih 5.000 rupiah. Menu makanan yang lainnya seperti sop, gulai, dan garang asem juga memiliki rasa yang lezat. 

Foto : Instagram.com/@culinaireku

Alamat : Jl. Letjen. Suprapto No.59, Kraton, Kec. Tegal Bar., Kota Tegal, Jawa Tengah 52112
Jam Buka : 10.00 – 22.00 WIB
Check lokasinya di Google Maps 

Gimana nih rekomendasi sate kambing mudanya? Benar-benar menggugah selera bukan? Kalau kamu pergi ke Tegal jangan lupa untuk mencicipi sate kambing muda ya. Semua rekomendasi di atas sangat cocok untuk kamu jadikan referensi kuliner saat ke Tegal. Selamat mencoba!